spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaDepokMau Connect Wifi Gratis Pemkot Depok, Begini Caranya

Mau Connect Wifi Gratis Pemkot Depok, Begini Caranya

Depok – Suara Kota |

Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menyediakan wifi gratis bagi masyarakat disejumlah titik yang telah disediakan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Kota Depok, Manto mengatakan, aplikasi Depok Single Window (DSW) terus mengalami pengembangan dan sudah terdapat menu layanan wifi.

Melalui aplikasi DSW, masyarakat bisa mengecek ketersediaan layanan wifi gratis tersebut yang ada disekitarnya.

“Jika masyarakat ingin menggunakan wifi gratis tersebut, masyarakat harus menghubungkan perangkat (HP/TAB/Laptop) ke dalam jaringan wifi Depok Bersahabat,” ucap Manto, Senin (15/1/2024).

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Kota Depok, Manto. (Foto: Ist)

Manto menjelaskan, jika masyarakat belum memiliki aplikasi DSW, maka harus mengunduhnya terlebih dahulu di Play Store atau App Store.

“Langkah selanjutnya, bagi yang sudah memiliki DSW, pengguna bisa membuka aplikasi DSW dan memiilih fitur wifi. Berikutnya, pilih letak wifi dan muncul lokasi atau letak wifi terdekat,” terang Manto.

Ketika perangkat pengguna sudah menemukan wifi gratisnya, lanjut Manto, pengguna tinggal pilih connect wifi atau hubungkan.

“Setelah pengguna bisa menggunakan wifi, nanti pada layar gawai akan muncul tulisan ‘Selamat, anda terhubung ke dalam jaringan wifi Depok Bersahabat’. Dan jika pengguna telah selesai dan ingin menghentikan layanan, silakan pilih log off,” jelas Manto.

Tangkapan layar aplikasi DSW.

Manto membeberkan, dalam aplikasi DSW itu terdapat juga titik lokasi untuk RW net dan internet publik, keduanya bisa digunakan. Saat ini Diskominfo Depok terus melakukan pembaruan data guna memaksimalkan layanan wifi gratis bagi masyarakat Kota Depok.

“Saat ini kami masih melakukan updating data. Namun, untuk titik eksisting yang ada di DSW bisa tetap digunakan. Jumlahnya lebih dari 1.000 titik. Mudah-mudahan layanan ini bermanfaat dan bisa digunakan masyarakat dengan bijak,” ujar Manto.

(SK/Martchel)

Berita Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini